BANTAENG | Lahamindonesia.my.id
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Bantaeng, Drs. Muhammad Yusuf Badjido, M.Si, menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas pelantikan Subhan, S.Pd.I sebagai anggota DPRD Kabupaten Bantaeng melalui mekanisme Pergantian Antar Waktu (PAW) menggantikan H. Irianto.
Dalam keterangannya, Yusuf Badjido menyebut pelantikan ini menjadi momen penting bagi PAN dan masyarakat Bantaeng. Ia berharap, amanah yang kini diemban dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab serta berpihak pada kepentingan rakyat.
“Selamat kepada saudaraku Subhan, S.Pd.I yang resmi dilantik hari ini. Semoga dapat mengembangkan amanah rakyat dan membawa aspirasi masyarakat Bantaeng ke arah yang lebih baik,” ujarnya.
Pelantikan Subhan berlangsung di Gedung DPRD Kabupaten Bantaeng pada Jumat (15/8/2025) pagi, dihadiri pimpinan DPRD, perwakilan Pemerintah Daerah, dan tamu undangan lainnya. Dengan bergabungnya Subhan, diharapkan kinerja lembaga legislatif semakin optimal dalam mendukung pembangunan daerah. Red

Posting Komentar